Game Android

5 Game Online Android yang Cocok dimainkan Saat PPKM Covid-19

Maraknya Covid-19  yang kembali melonjak di Indonesia tentu berpengaruh kepada berlangsungnya aktivitas sehar-hari. Akibatnya, pemerintah menarik rem untuk memberlakukan PPKM. Di masa PPKM ini tentunya banyak masyarakat, pekerja ataupun pelajar yang terhenti dalam melakukan aktivitas sosialnya dan di anjurkan untuk tetap di rumah saja. Jika berbicara tentang diam di rumah semasa pandemi, banyak aktivitas yang bisa di jalankan dalam mengurangi stress dan jenuh salah satunya adalah dengan bermain game online.

Berbicara tentang game online pasti sudah akan menjadi menarik. Dengan adanya Smartphone, telah memudahkan pecinta game online untuk memilih game yang ia sukai. Bagi pemegang smartphone android, google playstore banyak menyediakan game-game santai yang cocok untuk melepas stress. Apa saja sih game online android santai yang bisa di mainkan di masa PPKM gini. Yuk Simak 5 game online di bawah ini.

Game Android Terbaik di Masa Covid-19

  • Candy Crush Saga

Candy Crush Saga

kamu pasti sering mendengar game yang satu ini bahkan terinstal di hp mu. Seperti namanya Candy Crush Saga merupakan permainan petualangan dengan menyusun puzzle berbentuk permen  berbagai warna yang harus di susun sesuai dengan warnanya secara vertical maupun horizontal, selain disusun biasa, game ini juga mengasah kemampuan otak kamu untuk menganalisis, melihat dan menentukan langkah selanjutnya untuk menyelesaikan misi yang ada. Yang membuat game ini seru adalah kamu harus menyelesaikan misi agar bisa lanjut ke level berikutnya. Misi tersebut berbeda-beda sesuai dengan tingkat kesulitan level. Game ini hanya bisa di mainkan sendiri. Candy Crush Saga popular untuk semua kalangan dan telah di download sebanyak 1M+ di Google Playstore.

  • Roblox
Baca:   7 Fakta Tentang Game Free Fire

Game Android Roblox

Roblox merupakan platform yang dapat mempertemukan sesama pemain di seluruh dunia. Players game ini bisa online bersamaan dan berinteraksi saat bermain, sangat seru bukan? Mengingat di masa PPKM ini kita tidak bisa bertemu dengan teman tetapi melalui game ini kita masih bisa bekumpul bersama. Roblox pun bisa digunakan untuk membuat game sendiri atau memainkan game yang di buat players lain. Didalam roblox pun player di bebaskan untuk menuangkan ide dalam berekspresi dan berimajinasi dengan menyusun bangunan ataupun benda apapun yang kamu mau. Roblox sangat popular terutama di kalangan anak-anak dan telah di download di Playstore sebayak 100 juta.

  • Subway Surfers

Game Online Android

Apakah kamu berfikir game ini permainan dalam Subway? Tentu tidak. Game ini merupakan game melarikan diri dari penjahat dengan berlari di atas subway yang terus bergerak. Player berperan sebagai Hooligan yang tertangkap karena memasang grafiti di sisi subway lalu melarikan diri dan di kejar oleh inspektur pemarah dan anjingnya.  Cara bermain game ini player hanya menyentuh layar dan mengusapnya agar Hooligan melompat ke atas subway, mengusap ke kiri dan ke kanan serta ke bawah untuk menghindari rintangan yang ada di depannya sambil mengambil koin.  Selain itu, kamu bisa memilih karakter dan atribut yang di gunakan. Subway Surfers merupakan game yang sangat popular, pada tahun 2018 game memecahkan rekor sebagai game pertama yang telah di download sebanyak 1 Miliar download di seluruh dunia.

  • Hago
Baca:   Ini Dia Proplayer Mobile Legend Dengan Gaji Termahal di Indonesia

Game Hago

Selanjutnya ada Hago, game yang sempat popular pada tahun 2018 bahkan masih banyak memainkannya sampai sekarang. Game hago popular di kalangan remaja sampai dewasa karena game ini mengusung konsep platform dengan banyak permainan didalamnya. Selain itu, game Hago bisa di mainkan secara multiplayers. Kamu bisa mengajak temanmu untuk bermain bersama. Di dalam Hago sendiri terdapat kurang lebih 20 permainan yang bisa dimainkan bersama seperti Knife Hit, Sheep Fight, Tahu Tempe, Brain Quiz dan masih banyak lagi. Karena itu game ini tidak akan membuat mu bosan apalagi jika bermain bersama teman-teman. Kepopuleran game hago khususnya di Indonesia telah di buktikan dengan jumlah download mencapai 100 juta + di Google Playstore.

  • Hay Day

Game Online di Android

Siapa disini saat masa PPKM mempunyai hobi baru bercocok tanam? Nah kegiatan bertani pun ternyata bisa di lakukan lewat game loh, game tersebut bernama Hay Day. Konsep game ini termasuk unik karena player berperan sebagai petani yang bernama Greg yang merawat tanaman serta hewan ternaknya. Sama seperti bertani di dunia nyata, player di haruskan untuk menanam tanaman dari bibit hingga siap panen, selain itu player pun mempunyai hewan ternak seperti ayam dan sapi lalu hasil panen tersebut bisa ia jual untuk menghasilkan uang. Menarik sekali kan? Keuangan pun di putar untuk kesejahteraan player dan semua asset yang ada di dalam game. Player pun bisa membayar gedung produksi dan dekorasi item. Game Hay Day sangat populer dan telah di download sebanyak 100 juta + di Google Playstore.

Baca:   Apa Kabar Game Among Us Saat Ini?

Leave a Comment